Senin, 07 Maret 2011

Terjun Payung


Terjun payung adalah aktivitas yang melibatkan terjun dari sebuah pesawat terbang menggunakan parasut yang dapat dibentangkan.

Sejarah awal terjun payung tidak jelas. Diketahui Andre-Jacques Garnerin membuat lompatan parasut dari balon udara panas di tahun 1797. Pertandingan awal dapat dilacak pada tahun 1930-an, dan menjadi olahraga internasional pada tahun 1951.

Sekarang terjun payung dilakukan sebagai aktivitas rekreasional dan olahraga kompetitif.

>>Sumber klik disini

Olahraga terjun payung merupakan cabang olahraga udara yang sangat digemari masyarakat karena sifatnya yang menantang. Sudah lama manusia ingin melakukan penerjunan, namun tidak dapat dilaksanakan karena pada waktu itu belum ada peralatan yang memadai. Baru pada tahun 1617, Fausto Veranzio menjadi manusia pertama yang melakukan penerjunan dari sebuah menara di Venesia, Italia dan mendarat dengan selamat mempergunakan alat yang mirip parasut. Sedangkan penerjunan dari suatu benda terbang, baru dapat dilaksanakan untuk pertama kalinya pada tahun 1797, yaitu oleh Andre Jacques Garnerin di Paris, Perancis dari sebuah balon udara. Leslie Irvin yang diselamatkan oleh parasut dalam suatu kecelakaan di Inggris, merasa berhutang budi pada perlengkapan itu. Sejak peristiwa yang terjadi pada tahun 1919 itu, dia membaktikan seluruh sisa hidupnya untuk mengembangkan dan menyempurnakan teknologi dan sistem parasut.

>>Sumber klik disini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar